Berbagi Kebaikan di Bulan Ramadan
https://www.keroncongantar.com/p/berbagi-kebaikan-di-bulan-ramadan.html
Berbagi Kebaikan di Bulan Ramadhan
Salah satu kebaikan yang dapat kita lakukan adalah memberi makan pada orang yang sedang berbuka puasa.
Barangsiapa memberi makan kepada orang yang berpuasa maka baginya seperti pahala orang yang berpuasa itu tanpa mengurangi sedikitpun dari pahalanya. " (HR. Ahmad dan At-Tirmidzi).
Melalui #KeroncongantarBerbagi, Keroncongantar ingin mengajak kamu untuk berbagi paket makanan berbuka puasa/sahur untuk masjid, panti asuhan dan kaum dhuafa.
Sekecil apapun nominal yang kamu donasikan, kamu akan memberikan kebahagiaan yang besar untuk saudara-saudara kita.
Yuk berlomba-lomba berbagi kebaikan di bulan Ramadhan!
Ingin berdonasi atas nama :
1. Perorangan/ komunitas Kamu bisa melakukan donasi atas nama pribadi/ komunitas. Memilih untuk mencantumkan atau tidak nama donatur (anonim).
2. Perusahaan, Program ini dikhususkan untuk perusahaan yang memiliki CSR khusus selama bulan Ramadhan. Keroncongantar bisa bantu menyalurkan donasi buka puasa dalam bentuk nasi box dg mencantumkan brand perusahaan kamu di packaging. (s&k berlaku)
Daftar Tujuan Donasi
Donasi yang sudah kamu berikan akan keroncongantar.com salurkan ke beberapa lembaga di bawah ini.
√ Masjid Donasi kamu akan disalurkan untuk kegiatan berbuka puasa di masjid.
√ Panti Asuhan Donasi kamu akan disalurkan pada saudara-saudara kita yang berada di panti Asuhan
√ kaum dhuafa Donasi kamu akan disalurkan pada saudara-saudara yg tidak mampu di lokasi-lokasi tertentu.
√ Pilihan Kamu bisa memilih sendiri masjid atau panti sosial yang ingin kamu berikan donasi.
Tertarik untuk Donasi Hub kami skrg klik https://wa.me/6281267444503